Hubungan Kualitas Tidur dengan Nilai Akademik Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Mataram
DOI:
https://doi.org/10.29303/jku.v6i2.1.245Keywords:
Kualitas tidur, nilai akademikAbstract
LatarBelakang: Beberapa penelitian sebelumnya telah menilai hubungan antara kualitas tidur dengan konsolidasi memori. Kemampuan mahasiswa dalam menjalankan pendidikannya di Fakultas Kedokteran dapat dilihat dari nilai akademik. Nilai akademik tersebut mungkin dapat tercapai dengan kualitas tidur yang baik. Namun dalam pelaksanaannya, nilai yang diharapkan tidak maksimal karena tekanan pendidikan dan aktivitas yang tinggi.
Metode: Penelitian analitik korelatif dengan metode pengumpulan data cross-sectional. Sampel diambil dari mahasiswa fakultas Kedokteran Universitas Mataram angkatan 2014 yang berjumlah 66 orang. Instrumen yang digunakan untuk pengambilan data yaitu kuesioner PSQI (Pittsburgh Sleep Quality Index). Data dianalisis dengan uji Pearson.
Hasil: Mahasiswa Kedokteran Universitas Mataram angkatan 2014 sebesar 98,5% mahasiswa mengalami kualitas tidur yang buruk dan 1,5% mahasiswa mengalami kualitas tidur yang baik.
Hasil uji Pearson menunjukkan bahwa tidak terdapat hubungan bermakna antara kualitas tidur dengan nilai akademik mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Mataram (p=0,895).
Kesimpulan: Tidak terdapat hubungan bermakna antara kualitas tidur dengan nilai akademik mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Mataram.
References
2. Nashori F, Rachmy D,R,. 2004. Perbedaan Kualitas Tidur dan Kualitas Mimpi antara Mahasiswa Laki-Laki dan Mahasiswa Perempuan. Indonesian Psychological Journal. Vo.2 No.2.pp.77-88.
3. Martin, A., Davis, C. 2001. The effects of Total Sleep Deprivation on Basic Vital Signs and Cognitif Function in Human. Zoology Department North Carolina State University Raleigh.
4. Safriyanda, J., Karim, D., Dewi, P. 2015. Hubungan Antara Kualitas Tidur dan Kuantitas Tidur dengan Prestasi Belajar Mahasiswa. Pogram Studi Ilmu Keperawatan Universitas Riau. http://jom.unri.ac.id/index.php/JOMPSIK/article/download/8282/7952.
5. Fridayana, Sinaga, P.J., 2013. Hubungan antara Kualitas dan Kuantitas Tidur dengan Nilai Modul pada Mahasiswa Kedokteran Praklinik Universitas Tanjungpura. Skripsi Fakultas Kedokteran Universitas Tanjung Pura Pontianak.
6. Eliasson AH, Lettieri CJ. Early to Bed, Early to Rise! Sleep Habits and Academic Performance in College Students. Sleep Breath2010; 14(1): 71-75.
7. Novitasari, R. (2013). Hubungan antara Kualitas Tidur dengan Tingkat Kecemasan pada Mahasiswa Angkatan 2011 Program Studi Pendidikan Dokter Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro. Skripsi Fakultas Kedokteran Universitas Diponegoro Semarang .
8. Wicaksono,A. 2012.Hubungan Antara Indeks Prestasi Kumulatif dan Nilai Uji Kompetensi Dokter Indonesia Pada Dokter Lulusan Universitas Tanjungpura.Jurnal Visi Ilmu Pendidikan 7(1):664-674
9. Santrock, J.W. (2007). Psikologi Pendidikan (ed.2). (Tri Wibowo B. S.,Penerjemah). Jakarta: Kencana.
10. Aini,N. (2011). Hubungan pola tidur dengan prestasi belajar SMA Dharma Pancasila Medan.Scholarly article, 22-27.
11. Genzel, L., et al. (2013). Sleep Timing Is More Important Than Sleep Length or Quality For Medical School Performance. Chronobiology International, 1- 6
12. Marpaung, p. p. (2013).Gambaran Lama Tidur Prestasi Belajar Siswa.Scholarly Article, 545-549.
13. Rasyid. (2011). The relationship of quantityof sleep, concentration and short term memory capability in the students of Brawijaya University. Scholarly article.
14. Sari, A. W. (2011).Hubungan antara insomnia dengan prestasi belajar pada santri di madrasah aliyah tahfidzhul Quran Isy-Karima Karanganyar.ScholarlyArticle,11-15.
15. Rafknowledge.(2004). Insomnia dangangguan tidur lainnya. Jakarta: Elex Media Komputindo
16. Rola, F. (2006).Hubungan konsep diridengan motivasi berprestasi padaremaja. Scholarly article.
17. Prasadja, A. (2009). Ayo bangun denganbugar karena tidur yang benar.Jakarta: Penerbit Hikmah
18. Sarwono, S. W. (2004). Psikologi remaja.(edisi revisi 8). Jakarta: Raja Grafindo Pustaka
19. Soemanto, W. (2006). Psikologi Pendidikan. Jakarta: Rineka Cipta.
20. Daruyani, S. (2013).Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Indeks Prestasi Mahasiswa FSM Universitas Diponegoro Semester Pertama dengan Metode Regresi Logistik Biner.Scholarly article, 22-27.